Halo!
Di beberapa postingan
sebelumnya, saya pernah menulis tentang beberapa lagu JKT48, dari review hingga
rekomendasinya. Nah, di postingan kali ini, saya juga mau sedikit mengulas
single terbarunya mereka. Flying High!
Flying High, Single Original ke 2 JKT48 |
Flying High, Single ke 23 Sekaligus Single Original ke 2 JKT48
Hingga kini, JKT48
telah merilis sebanyak 23 single, dengan 2 single diantaranya adalah single
original. Bagi yang belum tahu, JKT48 selalu merilis single dari sister
groupnya di Jepang. Jadi, gak heran kalau di beberapa liriknya, kadang ada
kalimat yang dirasa kurang familiar di telinga orang Indonesia.
Baru pada tahun 2020,
JKT48 mulai merilis single original pertamanya berjudul Rapsodi yang sempat
trending beberapa waktu yang lalu. Pemilihan senbatsu untuk single Rapsodi ini
melalui voting dari para fans yang berlangsung di pertengahan tahun 2019.
Nah, single original
yang ke dua baru dirilis pada Jumat, 17 Juni 2022 kemarin dengan judul Flying
High. Perilisan single ke dua ini memang sudah diumumkan pada acara Kick
Conference 10th Anniversary JKT48 pada akhir tahun 2021 lalu. Makanya
banyak penggemar yang menunggu single ini dengan antusias karena
digadang-gadang akan berbeda dengan single-single JKT48 sebelumnya.
MV Flying High, Single Original ke 2 JKT48 |
Dibawakan dengan Konsep Berbeda
Flying High memang
sangat berbeda dengan single-single JKT48 sebelumnya. Baik dari segi konsep,
lirik, tampilan, hingga MV-nya.
Dari pemilihan member
senbatsu misalnya. Member dipilih dari manajemen dan tidak dipilih secara
voting seperti pemilihan senbatsu single original kemarin. Ya walaupun pada
awal-awal terbentuknya JKT48, member yang akan membawakan single dipilih juga
oleh manajeman, dan baru pada beberapa single berikutnya diadakan voting oleh
fans. Tapi kali ini, jumlah member yang membawakan single ini hanya ada 9
orang, dimana pada hampir semua single, ada 16 member.
Dari segi konsep, JKT48
sudah mengusung tema yang agak berbeda sejak Rapsodi, single original pertama
mereka kemarin. Rapsodi lebih ke tema pernikahan dengan musik yang ‘Indonesia’
banget menurut saya. Hal ini gak bisa lepas dari pencipta lagu dan aransemennya
yang adalah orang Indonesia, Leilmanino.
Pada Flying High terasa
lebih ke K-Pop dan western daripada J-Pop yang selama ini dikiblatkannya. Wajar
sih, karena dari pencipta lagu dan produsernya merupakan orang yang sudah lama
berkecimpung di dunia K-Pop dan musik internasional, Matt Rad dan August Rigo.
Mereka berdua ini yang memproduseri artis-artis seperti Justin Bieber, BTS,
dll.
Ada yang menarik di single ini. Pembagian karakter vokal menurut saya beneran bagus. Azizi sebagai center membawakan lirik dengan suara yang lembut dan khas remaja. Ada juga bagian rap yang dibawakan oleh Feni dengan suara khas dan cocok banget!
MV Flying High JKT48
Untuk liriknya
sendiri, Flying High menggunakan bahasa Inggris secara keseluruhan dari awal
hingga akhir lagu. Jujur saya agak kaget sih, karena dari single pertama, JKT48
belum pernah merilis lagu dalam bahasa Inggris. Kalaupun ada, ya hanya bentuk versi
lainnya saja misalnya di lagu Summer Sounds Good dan So Long yang lagu aslinya
tetap bahasa Indonesia.
Agak berbeda dengan
lagu-lagu JKT48 yang diadaptasi dari sister groupnya yang biasanya memiliki
lirik panjang dan berbeda di setiap segmennya, lirik lagu ini terbilang pendek
dan hanya diulang saja. Menurut saya ya easy listening dan gampang diikuti.
Baca juga : 5 Lagu JKT48 Untuk Nostalgia SMA
Seperti judulnya,
Flying High bercerita tentang warna warni dunia remaja yang penuh harapan,
optimisme dan tentunya kepuasan setelah mendapatkan apa yang selama ini ingin
diraih. Kalau untuk makna lagu sih, saya kira gak terlalu berbeda lah karena
banyak juga lagu JKT48 punya makna yang mirip dan bercerita tentang harapan.
Dari segi tampilan,
kali ini sungguh-sungguh berbeda! Seriusan, saya melihatnya seperti ‘Wow! Ini
JKT48?’ haha. Misalnya di kostum. Beberapa hari sebelum rilis, tim JKT48 sudah
memposting sedikit teaser dari MV-nya. Dari sini, member senbatsu yang akan
membawakan lagu ini tidak memakai kostum yang sama, melainkan memakai kostum
yang memang mencerminkan pribadi masing-masing member.
Dan ternyata, kostum
ini juga yang dipakai di video klipnya, meskipun ada pula kostum yang seragam
layaknya idol group lain. Tapi, kalau dilihat-lihat lagi memang cocok sih antara
kostum dan kepribadiannya. Ada yang terkesan girly sekali, tomboy, anggun, ceria,
dan cool. Lebih berwarna aja jadinya. Ini jelas beda banget sama MV dari
single-single JKT48 sebelumnya yang memang semuanya punya seragam yang sama
atau senada.
Azizi, Center Single Flying High |
Lanjut ke MV-nya ya.
Kali ini, saya bisa bilang beneran ini keren banget. Tapi ya seperti yang sudah
disebutkan di awal tadi, saya melihatnya bukan seperti J-Pop yang selama ini
mereka bawakan, tapi lebih ke K-Pop atau western gitu. Pengambilan gambarnya
keren dengan beauty shoot yang menonjolkan sisi kepribadian member
masing-masing.
Baca juga : Makna di Balik Cara Meminum Ramune JKT48
Lirik Flying High JKT48
Nah, penasaran gak
sama lirik lagunya? Berikut saya bagi untuk kalian.
I’m sitting pretty I’m enjoying the view
We’re flying high high
Feels like this gon’ call for celebration
Made it from the bottom to the top
Finally free got my emancipation
I can hardly believe I made it this far
I feel the wave I feel the love I feel the energy
I’m on my way to better days there ain’t a thing that can stop me now
I’m sitting pretty I’m enjoying the view
We’re flying high high
No stop no quitting going straight to the moon
We’re flying high high
Woke up hella grateful (Said) I woke up
hella grateful
Never let up stayed faithful
Never let up had faith (Tell me now I)
Birds eye view of this whole town
I could see so clear there ain’t no clouds
Zoom zoom on my way like a rocket
Nothing in my way that can stop it now
Me and my friends are tight
Everything feels alright
And a little bit of extra, the shoes rock at fiesta
Lovin’ this life so blessed
To the moon to the stars
No there ain’t no telling where we’ll go or how far
We ain’t got no limits or no ceilings
It’s only the beginning
Going till the wheels fall off gonna give it all that we got
I’m sitting pretty I’m enjoying the view
We’re flying high high
No stop no quitting going straight to the moon
We’re flying high high
Untuk kalian yang pengen lihat langsung gimana kerennya MV dari single original ke 2 JKT48 ini, bisa langsung ke channel Youtube-nya disini ya.
Oh iya, ada pre-order box album juga yang isinya macam-macam. Mulai dari CD, photopack, postcard, photocard, sampai USB.
Oke, sampai ketemu di postingan selanjutnya ya!
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Terimakasih sudah memberi komentar :)