04 Desember 2018

Day #15, 10 Akun Instagram Favorit Saya, No 4 Bikin Saya Mupeng Bayi Kembar


Di postingan sebelumnya, saya pernah bilang kalau saya sebenarnya bukan termasuk orang yang gemar akan media sosial. Saya lebih pada memilih media sosial sesuai dengan kebutuhan saya. Nah, salah satu media sosial yang saya punya saat ini adalah Instagram. Di awal saya buat akun, saya gak tahu pasti akan memilih akun seperti apa yang akan saya ikuti. Tapi seiring berjalannya waktu, saya terus menemukan akun-akun dengan konten positif yang mendidik, memberi motivasi, dan tidak jarang membuat saya tertawa ketika sedang bad mood.

Dari sekian ratus akun yang saya ikuti, tentunya ada akun favorit saya yang kalau saya sedang ada waktu luang untuk melihat feed, saya akan buka akun itu. Apa sajakah itu?

Bagi penggemar kucing, akun instagram yang satu ini sepertinya harus diikuti. Saya sendiri sebenarnya tidak memelihara kucing secara spesifik, tapi saya begitu menyukai hewan yang punya berbagai macam nama panggilan ini. Postingan di akun ini seringkali membuat saya tertawa karena tinggah lucu si kucing. Kadang postingannya juga berisi berita tentang aksi penyelamatan kucing dari suatu musibah atau tentang bagaimana suka dukanya memelihara kucing.

Catloversclub

Beberapa postingan di catloversclub
Uploadkompakan
Ini salah satu akun pepotoan saya yang sudah hampir setahun saya ikuti. Dari dulu memang saya suka jeprat jepret segala macam objek, sampai kata teman saya objek yang saya pilih kadang gak penting (mungkin menurut mereka apa sih bagusnya daun-daun kering difoto? Hehe). Di akun ini, saya bisa belajar banyak hal tentang pepotoan. Setiap harinya juga ada tema foto yang akan diupload secara kompak oleh anggotanya. Kebanyakan memang tema food photography, makanya saya suka ngiler lihat postingan yang ada. Tak jarang, akun ini juga mengadakan give away yang hadiahnya cukup menarik.

Uploadkompatan
Walaupun hasil jepretan saya belum sebagus para anggota lainnya, tapi saya tetap posting setiap ada tema yang kira-kira saya bisa ambil. Pede aja saya mah, mau dipilih untuk masuk grid atau gak, itu urusan belakang, hehe.
Beberapa postingan di Uploadkompakan
Retnohening
Akun ini berisi cerita-cerita dari keluarga kecil yang tinggal di Oman. Si kecil bernama Kirana dan adiknya Rumaysa adalah dua kakak beradik yang tingkahnya lucu dan sering bikin greget. Saya dan mungkin sebagian pengikut akun ini setuju kalau si kakak Kirana sering mengajarkan hal-hal sederhana namun berdampak positif. Misalnya bagaimana ia selalu bisa menngucapkan tiga kata ajaib di waktu yang tepat;maaf, tolong, dan terimakasih.
Retnohening

Nah, karena mereka tinggal di Oman, otomatis bahasanya juga jadi campur-campur. Seringnya malah saya mikir si Kirana lebih lancar bahasa Inggrisnya daripada saya, hehe.

Gegara akun ini, saya kok jadi pengen punya anak kembar ya? Haha. Ini juga akun yang berisi potongan-potongan cerita tentang si kembar tiga dari negeri Korea. Tiga anak laki-laki itu adalah Daehan, Minguk, dan Manse. Akun ini sepertinya diambil dari reality show yang ada di Korea sana, tentang bagaimana cara sang ayah mengasuh anak-anak ketika ditinggal sang ibu.

The return of superman
Di banyak postingan, tingkah ketiga anak kembar ini sungguh menggemaskan. Mulai dari bangun tidur dan sarapan bersama dengan tertib, sampai berlibur di tempat wisata hanya dengan sang ayah saja. Saya jadi berfikir betapa ayahnya sangat hebat karena bisa menjaga tiga anak kembar sekaligus tanpa bantuan sang ibu.
Daehan, Minguk, Manse
Yackikuka
Akun yang satu ini lebih pada menunjukkan kalau membuat masakan enak itu gak pakai ribet. Banyak postingannya berisi cara memasak mudah dan sederhana tapi hasilnya bikin air liur mengalir. Apalagi kalau pas tanggal tua, akun ini seringkali menyajikan resep ala resto tapi dengan bahan yang murah.
Yackikuka
Lampung Geh
Karena pada dasarnya saya tinggal di Lampung, saya gak mau ketinggalan informasi tentang kota tempat saya tinggal. Berbagai macam info bisa saya dapatkan disini, mulai dari tempat wisata dan kuliner yang sedang hits, sampai berita soal pembangunan apa saja yang sedang berlangsung. Pengikutnya juga bisa ikut berpartisipasi dalam memberikan informasi hanya dengan mention dan memberikan hastag saja.
Lampuung
Hey jong
Ini salah satu akun komik yang saya ikuti di instagram. Kalau akun komik lain berisi humor dan kadang hanya bisa membuat saya tertawa, akun ini bisa membuat saya berfikir lebih jauh. Pasalnya hampir di setiap postingannya tersirat nasihat yang dibalur dengan cara yang asik.

Hey Jong
Salah satu postingan hey.jong
Ini akun yang banyak memberi saya inspirasi tentang konsep desain yang bisa menarik pembacanya. Saya memang menyukai dunia desain dan kebetulan sekali di tempat saya bekerja, saya juga sering ditugasi untuk membuat desain spanduk atau brosur. Jadi, rasanya saya beruntung bisa menemukan akun ini. tak jarang, akun ini juga memberikan tips seputar bagaimana membuat desain menjadi lebih mudah diingat oleh orang yang melihatnya.
Sekolah design
Paperflowertutorials
Beberapa bulan yang lalu, saya tertarik untuk membuat hiasan bunga dari kertas yang sedang tren saat ini. Jadi saya mencari inspirasi dari semua media sosial yang saya ikuti. Salah satunya dari instagram ini. Seperti namanya, akun ini berisi tutorial membuat bunga raksasa dari kertas dengan cara yang sangat mudah. Buktinya, saya bisa berhasil membuatnya walaupun kertas yang saya pakai untuk uji coba ini hanya karton biasa dan bukan kertas khusus untuk membuat bunga raksasa itu.
Paperflowertutorial
Bloggerperempuan
Tidak ada alasan saya untuk tidak menjadikan akun ini favorit saya. Sebagai penulis amatir yang masih suka moody untuk posting tulisan di blog, rasanya tidak salah untuk mengikuti akun yang satu ini. Apalagi setiap hari Sabtu, pengikutnya dipersilahkan untuk memberikan link update post terbaru yang nantinya akan dipilih untuk diposting di instastory. Kesempatan sangat bagus untuk promosi blog kan? Selain itu, disini juga saya bisa mendapat banyak inspirasi untuk menulis.
Blogger perempuan
Itu dia 10 akun instagram favorit saya. Dari beberapa akun itu, adakah yang kamu ikuti juga?


Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Terimakasih sudah memberi komentar :)